Sharing Session Cloud Computing untuk kota Solo telah dilaksanakan pada hari Rabu, 15 April 2015 kemarin bertempat di Aston Hotel Solo Jl. Slamet Riyadi 373 Laweyan. Acara Sharing Session kali ini diisi oleh pembicara Adityo Hidayat St. Majo Kayo, CISA Direktur Gamatechno yang membahas mengenai gambaran umum Cloud Computing, dan Yoga Asmara Deputy Manager Academic Software Gamatechno yang menyinggung mengenai salah satu produk Cloud Gamatechno yaitu eCampuz.
“Dengan persiapan yang matang, Sharing Session kali ini berjalan lancar dan peserta lebih antusias dibanding acara sebelumnya” tutur Aninda Nugraheni selaku MC. Materi yang disampaikan selama acara pun dapat dipahami dengan baik oleh sekitar 30 peserta dari 16 kampus yang berbeda ini.
Ketersediaan infrastruktur dan perangkat keras yang kurang memadai menjadi permasalahan utama dalam penggunaan sistem informasi di kampus. Kebanyakan dari peserta Sharing Session sepakat bahwa layanan sistem informasi akademik berbasis cloud (server dan aplikasi disediakan dan dipelihara oleh pihak ketiga, kampus cukup memiliki koneksi internet dan membayar sewa pakai) dapat memenuhi kebutuhan institusi yang terus berkembang.
Terdapat hal menarik dari acara kali ini, yaitu dari banyaknya peserta mengikuti acara menjadi bukti bahwa Cloud Computing memang menjadi tren teknologi yang sedang banyak diminati oleh pengguna sistem digital. “Program ini baik, dan sangat sesuai dengan kebutuhan sistem IT di Perguruan Tinggi. Semoga program ini dapat dilanjutkan ke tingkat struktural yang lebih tinggi sampai ke top management” tutur Suyanto, SH. MH. selaku Ka TU di AKPER YAPPI Sragen.
Dengan adanya acara Sharing Session ini diharapkan mampu memberi jawaban kepada perguruan tinggi untuk layanan sistem informasi yang lebih hemat dan efisien.