Gamatechno menerima kunjungan dari berbagai institusi pendidikan, pemerintahan, dan perusahaan di 3 bulan pertama 2015. Kunjungan dari sekolah dan kampus sudah menjadi hal rutin, karena mereka melihat profil Gamatechno sebagai salah satu perusahaan IT lokal dengan skala usaha nasional. Total hingga Maret sudah ada 13 institusi pendidikan yang hadir dengan jumlah peserta lebih dari 500 siswa. Artinya rerata GT menerima kunjungan industri setiap minggu. Bahkan siswa magang sudah full kuota hingga akhir tahun 2015 dan masih terus ada antrian aplikasi melakukan magang di Gamatechno.
Tidak ketinggalan dari institusi pemerintahan, di bulan Maret 2015 Gamatechno Group dikunjungi oleh 2 menteri kabinet Indonesia Hebat. Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara telah mengunjungi kantor AINO, hari Minggu tanggal 22 Maret 2015. Dengan ditemani Dirut Gamatechno M. Aditya dan Dirut AINO Hastono Bayu, Rudiantara menerima penjelasan tentang solusi yang dikembangkan oleh AINO. Rudiantara juga melihat monitoring room AINO yang dibuat untuk memantau transaksi uang elektronik parkir dan BRT (Bus Rapid Transit) di Jakarta, Jogja dan Solo.
Beberapa hari berikutnya, Selasa petang 24 Maret 2015 Menteri Pendidikan Tinggi dan Riset Teknologi M. Nasir bersama beberapa Dirjen di kementeriannya mengunjungi Gedung Gamatechno di Jalan Cik Di Tiro Yogyakarta. Setelah sebelumnya berkunjung ke Solo Techno Park, mantan Rektor UNDIP ini menuju ke UGM untuk melihat hilirisasi hasil riset kampus yang berhasil dibawa ke industri. Gamatechno dan Swayasa menjadi 2 contoh hilirisasi riset kampus yang ingin ditunjukkan oleh Rektor UGM Prof. Ir. Dwi Korita M.Sc. Ph.D.
Rektor UGM didampingi Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan dan Sistem Informasi yang juga Komisaris Utama Gamatechno Dr. Didi Achjari, S.E., Akt., M.Com., dan Direktur Pengembangan Usaha dan Inkubasi Dr. Hargo Utomo, M.B.A ikut menemani kunjungan tersebut. Kepada M. Nasir, Dirut Gamatechno M. Aditya menjelaskan secara singkat solusi Smart City Solution. Selain itu juga didemokan aplikasi mCampus yang sedang aktif dipromosikan ke beberapa kampus dan aplikasi monitoring Trans Jakarta yang memperlihatkan bagaimana kondisi real-time transaksi dari ratusan ribu penumpang BRT Jakarta tiap harinya.
Menjadi sebuah kebanggan bagi Gamatechno untuk ikut memajukan negeri, dengan mengembangkan berbagai solusi yang mampu memudahkan aktivitas masyarakat di kehidupan sehari-hari, baik itu di segmen perguruan tinggi, layanan pemerintahan dan transportasi, serta di industri lifestyle.