Sukses Dengan Calljack Dan Caktrans, Gamatechno Hadirkan Naxi

by | Sep 15, 2016 | News, Succes Story

Persaingan operator layanan transportasi khususnya taxi beberapa tahun belakangaan ini semakin sengit. Bukan saja bagaimana mereka memberikan pelayanan terbaik, promosi menarik maupun armada yang nyaman, tapi juga merambah ke pemanfaatan teknologi digital untuk mendapatkan penumpang dengan lebih mudah. Diluar dari itu, menjamurnya layanan taxi berpelat hitam berbasis aplikasi yang menjamur juga menjadi tantangan tersendiri bagi operator maupun perusahaan taxi. Maka operator taxi konvensional yang menutup mata terhadap inovasi teknologi baru bukan tidak mungkin akan semakin tertinggal dari kompetitor mereka.

Data dari wearesocial.com, ada sekitar 88,1 juta pengguna internet aktif di Indonesia pada tahun 2016. Jumlah ini naik 15% dari tahun sebelumnya. Hal ini menjadi bukti bahwa jangkauan internet telah menjangkau lebih dari 30% penduduk di Indonesia dengan sebagian besar menggunakan gadget sebagai media akses internet. Perkembangan pesat perilaku masyarakat terkait penggunaan gadget ini lah yang menjadi salah satu latar belakang dikembangkannya berbagai aplikasi mobile untuk smartphone, salah satunya Naxi.

Gamatechno bekerjasama dengan KSU Pataga & PT Arga Surya Alam Perkasa mengembangkan aplikasi reservasi taxi, Naxi. Aplikasi Naxi hadir untuk memberikan kenyamanan dalam melakukan pemesanan taxi melalui perangkat smartphone. Dalam perjanjian kerjasama yang ditandatangani pada 04 Mei 2016 lalu, Gamatechno tidak hanya berkomitmen dalam pengembangan aplikasi Naxi saja, namun juga dalam maintenance serta pengembangan sistem informasi dalam proses reservasi. Naxi merupakan manifest dari payung product Pickpoint yang dikembangkan untuk solusi sistem informasi layanan antar yang dimiliki Gamatechno khusus bagi segmen Smart Transportation.

Resmi diperkenalkan di Yogyakarta terhitung sejak 15 September 2016, Naxi hadir untuk memberikan layanan dan pengalaman menyenangkan dalam memesan taxi. Melalui Naxi, pengguna dapat melakukan reservasi dengan cepat, aman, dan mudah. Setiap order pesanan yang masuk, akan langsung didistribusikan oleh operator kepada driver yang berada di posisi paling dekat dengan pemesan. Naxi mengedepankan pelayanan cepat dalam pemesanan serta penjemputan.

Seluruh armada yang tergabung di Naxi telah memiliki standar kenyamanan, keamanan, dan memiliki pengalaman lebih dari 8 tahun dalam melayani pelanggan taxi. Selain itu, driver serta operator Naxi pun telah mendapatkan pelatihan khusus dari tim Gamatechno. Oleh karenanya, pengguna tidak perlu merasa khawatir dalam menggunakan jasa Naxi. Saat ini, Gamatechno membuka peluang untuk armada-armada taxi lain untuk dapat bergabung dengan Naxi. Terhitung sejak Juni 2016, Koperasi Primkopau II Lanud Adisutjipto (Rajawali Taxi) juga telah menjadi bagian dari Naxi.

Sebelumnya, Gamatechno telah sukses mengembangkan aplikasi sejenis, yakni CallJack di Yogyakarta, serta Caktrans di Surabaya. Keduanya merupakan layanan antar berbasis motor yang memiliki fitur antar penumpang dan barang. Kedepannya, Naxi diharapkan dapat berkembang di kota-kota lain di Indonesia guna mendukung kemudahan transportasi dan mampu mewujudkan konsep smart city di Indonesia. Saat ini, aplikasi Naxi sudah dapat diunduh di Play Store secara gratis. Dapatkan promo diskon 20% bagi pengguna yang melakukan pemesanan melalui aplikasi Naxi terhitung sejak 9 September 2016 hingga tanggal 22 Oktober 2016.

Read Also

Gamatechno Awali 2024 dengan Peresmian Kantor Headquarter Baru Yogyakarta

Gamatechno Awali 2024 dengan Peresmian Kantor Headquarter Baru Yogyakarta

Gamatechno mengawali langkah baru 2024 dengan...

test
WeCreativez WhatsApp Support
Kontak kami melalui WhatsApp
Hi, ada yang bisa kami bantu